Computer Application, Maintenance and Supplies

Saturday, December 06, 2008

Pencerahan Spiritual "ESQ"


Dalam rangka memperingati Hari Jadi Bantaeng yang ke-754 yang jatuh pada tanggal 7 Desember 2008, Pemerintah Kabupaten Bantaeng bekerja sama dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantaeng dan FKA-ESQ Bantaeng akan melaksanakan sebuah kegiatan bernuansa Spiritual. Kegiatan yang akan dibawakan langsung Bapak

Abdul Jabir Uksim (Trainer ESQ-LC) rencananya digelar pada Hari Rabu Tanggal 10 Desember 2008 bertempat di Masjid Agung Syekh Abdul Gani Bantaeng mulai Pukul 18.30 Wita sampai selesai.

Demi sukses dan lancarnya pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan kehadiran segenap masyarakat Bantaeng Butta Toa tercinta. Akan banyak nasehat maupun bimbingan berupa Pencerahan Rohani yang disampaikan nantinya. Melalui acara ini, kita diajak untuk berpikir dan merenung akan masa lalu dan bagaimana menghadapi masa depan yang siap menantang kita untuk bertahan. Di samping peringatan Hari jadi Bantaeng, juga tak kalah pentingnya sehubungan dengan acara ini adalah bahwa Pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1429 H yang sudah berada di depan mata, sekaligus dijadikan momen penting oleh BGlobal Management dalam mensukseskan acara tersebut. BGlobal Management dalam hal ini bertindak sebagai Event Organizer yang akan menysusun dan menata demi lancar dan suksesnya acara dimaksud.

Kepada segenap masyarakat yang berada di Bantaeng maupun di luar Bantaeng, amat dengan sangat diharapkan kehadirannya. Melalui media ini, Tim Ambae.exe setelah mengadakan konfirmasi dengan pihak EO, diminta dengan hormat untuk dapat menyebarkan dan menyerukan kepada khalayak ramai.

Adapun, berkaitan dengan kehadirannya tidak akan dipungut biaya sedikit pun. Maka silakan DATANG dan HADIRI serta ambil HIKMAHnya.

0 komentar :

Post a Comment

Your comments are inputs for our