Computer Application, Maintenance and Supplies

Wednesday, October 28, 2009

Raih Penghargaan Pajak


Tiga kecamatan di Kabupaten Bantaeng masing-masing Kecamatan Bissappu, Bantaeng dan Kecamatan Tompobulu berhasil meraih piagam penghargaan dari Kanwil Pajak SulSel, SulBar dan SulTra. Selain 3 kecamatan tersebut, Ditjen Pajak juga memberikan piagam penghargaan kepada tiga Kelurahan yakni Kelurahan Bonto Jaya, Kelurahan Bonto Manai dan Kelurahan Bonto Atu di Kecamatan Bissappu serta Desa Baji Minasa Kecamatan Gantarang Keke, Desa Bonto Lojong di Kecamatan Ulu Ere dan Desa Bonto Loe di Kecmatan Bissappu.



Penyerahan penghargaan dilakukan Kepala Kanwil DJP SulSel, SulBar dan SulTra (Drs. Eddi Setiadi, Msi) bersama Sekda (H. Syamsuddin) dan Kepala Kantor Pajak Pratama Bantaeng (Junaedi) pada Sosialisasi Perpajakan dan Pemberian Penghargaan di ruang pola Kantor Bupati Bantaeng, tepatnya hari Rabu, 28 Oktober 2009. Menurut Junaedi, penghargaan diberikan atas prestasi yang diraih dalam penerimaan pajak (PBB). Kecamatan, Kelurahan dan Desa tersebut menerima PBB di atas target rata-rata dan diraih sebelum tanggal jatuh tempo.

Menurut Junaedi, Kecamatan Bissappu merampungkan penerimaan pajaknya 15 September 2009 dengan total peneriman 102,94 %, disusul Kecamatan Bantaeng yang merampungkan penerimaan pajaknya 30 September 2009 dengan total 100,90 % serta Kecamatan Tompobulu yang rampung 8 Oktober 2009 dengan jumlah 103,46 %. Pada tingkat Kelurahan, Bonto Jaya merampungkan penerimaan pajaknya 15 Mei 2009 dengan jumlah 104,47 %, sedang Kelurahan Bonto Manai dan Bonto Atu masing-masing di Kecamatan Bissappu berhasil merampungkan penerimaan pajaknya 12 Juni 2009. Bonto Manai menerima 102,35 %, sementara Bonto Atu menerima 101,71 %.

Untuk tingkat Desa jelas Junaedi, Desa Baji Minasa Kecamatan Gantarang Keke merampungkan penerimaan pajaknya 30 Mei 2009 dengan jumlah 109,26 %, disusul Desa Bonto Lojong di Kecamatan Ulu Ere yang rampung 12 Juni 2009 dengan nilai total 130,12 % dan Desa Bonto Loe di Kecamatan Bissappu rampung 30 Juli 2009 dengan total 102,02 %.

Bupati Bantaeng dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekda Bantaeng mengakui, salah satu sumber keuangan Pemerintah Daerah (Pemda) berasal dari pendapatan Dana Perimbangan berupa Bagi Hasil Pajak, Bagi Hasil Sumber Daya Alam, Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU). Meski begitu, jika dilihat struktur pendapatan daerah ini dalam kurun waktu lima tahun terakhir, maka porsi terbesar dari pendapatan tersebut masih bersumber dari DAU. Sementara sumber pendapatan dari bagi hasil pajak, jumlahnya masih kecil. Namun, tetap menunjukkan adanya kenaikan dari tahun ke tahun.

Adanya peningkatan pendapatan bagi hasil pajak itu patut disyukuri karena hal ini menggambarkan adanya dinamika kegiatan ekonomi dalam masyarakat yang semakin meningkat dari waktu ke waktu. Untuk itu, kita berharap, sumber pendapatan daerah itu tidak hanya bertumpu pada pendapatan dari dana perimbangan, tapi hendaknya dibarengi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), urainya.

0 komentar :

Post a Comment

Your comments are inputs for our