Computer Application, Maintenance and Supplies

Friday, May 23, 2008

Linux - Memantau Data di Jaringan (Bag. 4)

Cara kompilasi selengkapnya bisa Anda baca di manual masing-masing program, namun secara garis besarnya adalah sebagai berikut.

$ tar xzvf libnet.tar.gz
$ tar xzvf tcptraceroute-1.5beta7.tar.gz
$ cd libnet
$ ./configure --prefix=/usr/local/libnet
$ make
# make install
$ cd ..
$ cd tcptraceroute-1.5beta7
$ ./configure --with-libnet=/usr/local/libnet \
--prefix=/usr/local/tcptrace
$ make
# make install
# ln -s /usr/local/tcptrace/bin/tcptraceroute
/usr/bin/tcptraceroute


Penggunaan perintah tcptraceroute mirip dengan perintah traceroute:

# tcptraceroute -n www.chip.co.id
Selected device ppp0, address 6x.xxx.xxx.
xxx, port 1029 for outgoing packets
Tracing the path to www.chip.co.id (2xx.
xx.xxx.xx) on TCP port 80 (http), 30 hops
max
1 6x.xxx.xxx.xxx 98.358 ms 93.782 ms
90.886 ms
2 6x.xxx.xxx.xxx 90.856 ms 86.904 ms
93.859 ms
3 2xxx.xxx.xxx 99.883 ms 102.846 ms
99.883 ms
4 2xxx.xxx.xxx [open] 104.874 ms
113.778 ms 220.779 ms


Kali ini pemeriksaan rute berlangsung dengan sukes. Dari PC yang diuji, dibutuhkan 3 hop sebelum sampai ke webserver CHIP. Perhatikan bahwa antara hop 3 dan hop 4 (server CHIP itu sendiri), dibutuhkan waktu yang kadang cepat, kadang juga lama. Sebagai contoh, waktu yang ditempuh kadang mencapai 220.779-99.883 = 120.896 milidetik. Dari hasil ini dapat disimpulkan bahwa akses yang lam­bat ke website CHIP tidak semata-mata karena masalah link antara PC lokal dan ISP. Faktor lainnya adalah kelambatan yang terjadi antara gateway network dan webserver CHIP. Gateway tersebut sangat mungkin adalah firewall, mengingat pada sesi traceroute normal, tracing berhenti pada hop ke-3.

Catatan: Semua solusi yang dijelaskan di atas bisa saja gagal Anda lakukan jika node tujuan (target) menerapkan sistem firewall yang sangat ketat atau dengan kata lain memblokir permintaan ping yang mengarah kepadanya.

B. Melihat Koneksi yang Aktif

Tool: netstat,iptraf
Saat Anda berselancar atau melakukan aktivitas lainnya di Internet, biasanya minimal ada satu koneksi yang sedang terjadi. Entah itu sedang menjalankan browser, chatting, atau lainnya. Tahukah Anda be­rapa sebenarnya jumlah koneksi yang aktif? Perintah Netstat berikut ini dapat memberitahu Anda.

$ netstat -atun
Active Internet connections (servers and
established)
Proto Recv-Q Send-Q Local Address For
eign Address State
(dipotong)
tcp 0 0 6x.x.xxx.xxx:1574 66.240.
xxx.xx:80 ESTABLISHED
tcp 0 477 6x.x.xxx.xxx:1575 66.240.
xxx.xx:80 ESTABLISHED
tcp 0 0 6x.x.xxx.xxx:1893 66.240.
xxx.xx:80 ESTABLISHED
tcp 0 0 6x.x.xxx.xxx:1892 66.240.
xxx.xx:80 ESTABLISHED


Opsi yang digunakan di sini adalah:
1. -t untuk mendaftar koneksi berbasis TCP
2. u untuk mendaftar koneksi berbasis UDP
3. n untuk menampilkan nama host dan port apa adanya tanpa perlu dikonversi menjadi nama symbolic, misalnya “http” (untuk nomor port) atau www.yahoo.com sebagai pengganti nomor alamat IP.
4. -a untuk menampilkan semua koneksi baik yang sedang listening maupun non-listening. Apabila Anda hanya tertarik dengan koneksi yang sedang aktif, opsi ini jangan disertakan.

Image
Lebih mudah dipahami : Dibanding perintah netstat, iptraf lebih representatif dalam menampilkan sesi koneksi network. Jumlah data yang dikirim dan diterima juga di­tampilkan secara otomatis.


Cuplikan output di atas diambil saat melakukan browsing ke salah satu website. Di sini terlihat bahwa ada 4 koneksi yang sedang aktif karena adanya status koneksi ESTABLISHED. Jumlah koneksi di PC Anda bisa berbeda, tergantung dari jenis program dan aktvitas yang sedang dilakukan.

Salah satu manfaat monitoring tersebut adalah Anda dapat mengetahui seberapa aktif (sibuk) koneksi yang terjadi pa­da PC Anda. Sebagian aplikasi kadang se­cara agresif membuka beberapa koneksi se­kaligus. Ambil contoh, browser Firefox yang memakai plugin FasterFox atau downloader Prozilla. Tidak ada jumlah ideal berapa koneksi yang seharusnya aktif sehingga semuanya bergantung pada pe­nga­matan Anda sendiri. Namun jika Anda merasa suatu aplikasi terlalu agresif membuat suatu koneksi dan kecepatan koneksi lainnya justru menjadi lambat, sebaiknya setting ulang aplikasi yang agresif tersebut agar tidak menyita 'jatah' lainnya.

0 komentar :

Post a Comment

Your comments are inputs for our